Hujan Badai di Pidie, Seorang Remaja Tertimpa Tiang Listrik
Sigli ~ Hujan deras disertai badai di Kabupaten Pidie, Jumat siang (14/09/2018), selain merusak belasan rumah warga juga memakan korban jiwa.
Rahmad Rizki (15) warga Gampong Dayang Teubeng, Pidie, terpaksa dilarikan ke rumah sakit pasca sebuah tiang listrik tumbang persis di atas sepeda motor yang sedang dikendarainya.
Ibu kandung korban Maziati (42) mengatakan, anaknya terkena benturan tiang listrik yang tumbang saat angin kencang melanda kawasan Pidie Pidie siang tadi.
"Anak saya baru pulang dari bengkel las di Bambi lewat jalan Krueng Seumideun, tiba-tiba sebuah tiang listrik tumbang di atas motor yang sedang melaju," katanya.
Untungnya, korban masih selamat dari kejadian mengerikan tersebut. Hasil pemeriksaan semantara di UGD RSUD Tgk Chiek Di Tiro, kata dia, korban terdapat luka benturan di bagian punggung, dan bekas sengatan linstrik.
"Nanti mereka (pihak rumah sakit) akan lakukan foto scan dan periksa jantung," ujar Maziati.
Sebelumnya, belasan rumah warga di Kabupaten Pidie rusak akibat diterpa angin kencang. Informasi dihimpun BERITAKINI.CO, belasan rumah milik warga yang rusak berada di Kecamatan Peukan Baro, Kecamatan Idra Jaya, dan kecamatan Pidie.
SUMBER © BERITAKINI.COM
Copyright 2018 news emergency update
#pemburu_balu
Copyright 2018 news emergency update
Komentar
Posting Komentar